Sugapa – Melalui program Polisi Mengajar (Si-Ipar), personel Binmas Noken Ops Damai Cartenz yang dipimpin Ipda Amos Laa Tonglo, S.H hadir di Kampung kampung Yokatapa Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Kamis (3/3).
Kedatangan personel disambut antusias Kepala keluarga Kampung Yokatapa bapak Malius bersama anak-anak yang telah siap menerima pembelajaran yang akan diberikan. Dalam kesempatannya Ipda Amos Laa Tonglo, S.H memberikan materi seputar membaca huruf alfabet, menulis huruf hingga menghafal dan mengeja kata-kata.
Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal S.H, menjelaskan kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka Program Si-Ipar sebagai bentuk kepedulian Polri di Bidang Pendidikan.
“Dengan alat belajar dan lokasi yang seadanya, personel Binmas Noken Ops Damai Cartenz tetap semangat dalam memberikan Pendidikan maupun meningkatkan motivasi dan semangat belajar dari anak-anak Pedalaman Papua, sangat besar khususnya Kabupaten Intan Jaya,” ucap Kasatgas.
Kegiatan tersebut pun mendapat apresiasi oleh masyarakat kampung Yokatapa dan diharapkan kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan.
“Kami ucapkan terima kasih kepada Binmas Noken yang selama ini telah banyak membantu kami, dimana hari ini juga telah datang untuk mengajar atau memberikan Pendidikan kepada anak-anak kami di Kampung Yokatapa. Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini, karena melalui kegiatan ini kami merasa dapat memajukan Pendidikan anak-anak kami,” tutur Malius.
Disamping itu, Satgas Binmas juga turut memberikan sarana belajar berupa buku dan alat tulis agar dapat digunakan untuk belajar mandiri di rumah sembari menguasi materi belajar membaca huruf yang telah diberikan dengan benar.
Posting Komentar